Kamis, 17 Juli 2008

Kriminalitas di Aceh Meningkat, Aparat Harus Bertindak

Aksi kriminalitas wilayah Nanggroe Aceh Darussalam yang kian meningkat telah membuat Tgk. Imam Syuja', SE resah, Anggota DPR RI asal Aceh itu mengharapkan aparat keamanan terutama kepolisian bertindak cepat untuk memberikan rasa aman terhadap masyarakat.
"Jangan menunggu lagi, aksi-aksi itu harus dicegah jangan sampai terjadi, saya banyak dapat laporan soal aksi-aksi itu, selain yang kita baca di media." kata Imam Syuja' Kamis (10/7) di Kantor Perwakilan Waspada Banda Aceh, di Kawasan Peunayong Banda Aceh.
Tidak hanya polisi, Masyarakat juga harus membantu kepolisian memberikan laporan yang benar, Namun katanya Warga yang melaporkan harus diberikan perlindungan, "Semua kita harus "nyanyi"," Kata Wakil Rakyat asal PAN itu.
Menurutnya, Kedamaian sejati bagi masyarakat Aceh adalah bebas dari rasa takut. "Roh perdamaian adalah rakyat bebas dari keakutan,' kata Imam Syuja.
Politisi Nasional pendukung program Nuklir Iran itu menyampaikan sikap bahwa kedamaian belum sepenuhnya dirasakan oleh Masyarakat Aceh, karena timbulnya ketidaknyamanan dan rasa takut yang diciptakan oleh pihak-pihak yang sengaja membangun teror di Aceh. "Saya yakin ada konspirasi besar mengganggu perdamaian," kata Imam Syuja sambil mengharapkan semua pihak ikut berperan menjaga perdamaian.
Lebih lanjut kata Imam, Ulama di Aceh sudah sepantasnya tampil menyampiakan kebenaran, "sebagai simbol moral, ulama Aceh harus juga "bernyanyi" sampaikan kebenaran itu bantu kepolisian, dan polisi harus selalu siap melindungi masyarakat," kata Imam Syuja'.

Tidak ada komentar: